Virtual Tour Jendela Alam SD Bakti Mulya 400

Siapa bilang belajar virtual itu tidak menyenangkan? SD Bakti Mulya 400 telah merancang kegiatan home learning selama masa pandemi agar siswa tetap efektif belajar dari rumah dan menyenangkan. Selain melaksanakan kurikulum adaptif , kami juga merancang kegiatan virtual tour agar anak-anak tetap mendapatkan edukasi dari sumber utama secara langsung. Seperti yang sedang diikuti siswa kelas 1-3 yaitu kegiatan virtual tour ke Jendela Alam Bandung. Menurut Kepala SD Bakti Mulya 400, Eliyani Umas, M.Pd.I, acara tersebut merupakan bagian dari pembelajaran mengenal lingkungan hidup. Pada keadaan normal kegiatan ini dilakukan dengan kunjungan ke objek dan praktek (field trip). Dengan kondisi belajar dari rumah maka dilakukan kunjungan virtual dengan visualisasi seperti objek sebenarnya.

Dalam kegiatan virtual tour ini anak-anak diajak jalan-jalan ke lokasi wisata dan belajar banyak tentang lingkungan, hewan dan tumbuhan. Lokasi pertama yang dikunjungi  untuk siswa SD Bakti Mulya 400 adalah kebuh hidroponik, di lokasi ini anak-anak melihat tanaman sayuran yang ditanam dengan sistem hidroponik, selain itu petugas kebun juga mengajarkan anak-anak tentang cara menanam tumbuhan hidroponik dan cara memanennya. Anak-anak sangat antusias, satu persatu dari mereka bertanya langsung dengan petugas tentang cara menanam tanaman hidroponik ini. Selanjutnya petugas kebun mengajak anak-anak untuk praktek langsung membuat bibit tomat.

Setelah mengunjungi kebun hidroponik siswa diajak mengunjungi peternakan ayam. Di peternakan ini kita bisa melihat cara memelihara ayam petelur yang telurnya biasa kita makan sehari-hari. Petugas peternakan juga menjelaskan kepada anak-anak bagaimana cara membedakan telur yang untuk dimakan dan telur yang untuk diternak menjadi anak ayam, ternyata ada alatnya loh! Banyak juga nih siswa SD Bakti Mulya  yang baru tahu tentang alat yang satu ini. Dan yang tidak kalah menarik, anak-anak juga diajari cara membuat teluar asin. Bagi yang suka telur asin bisa langsung praktek membuat teluar asin di rumah bersama Ayah dan Bunda.

Setelah membuat telur asin selanjutnya anak-anak diajak berkeliling lokasi wisata, disana ada berbagai jenis binatang yang dapat diperkenalkan kepada siswa sepertiĀ  kuda poni, kelinci, marmut, bebek, ayam dan kambing. Petugas juga menjelaskan cara merawat binatang tersebut dan memberitahu jenis makanannya. Jadi bagi anak-anak yang mau memelihara binatang jangan lupa pelajari cara merawatnya dan memberi makanan yang sesuai. Selain itu, binatang-binatang peliharaan ini juga harus diberikan vitamin untuk pertumbuhan dan daya tahan tubuhnya, Jadi bukan hanya manusia saja yang butuh vitamin.

Baca Juga : TES TOEFL SMA BAKTI MULYA 400 KERJASAMA LBI UI

Di akhir akhir sesi jalan-jalan virtual ini, anak-anak diberi kesempatan untukĀ  bertanya. Wah, ternyata semua sudah tidak sabar untuk bertanya kepada petugas di tempat wisata. Karena waktu yang sangat terbatas, tidak semua anak bisa bertanya secara langsung. Tapi tidak perlu khawatir karena Bapak petugas mengarahkan anak-anak untuk bertanya lewat IG dan Facebook yang akan dijawab langsung dan mendapat hadiah loh! Asyikan kegiatan Virtual Tour siswa SD Bakti Mulya 400?